SMSI Astab Siap Berkolaborasi Dengan DPRD Asahan

Pengurus SMSI Astab bersilaturahmi dengan Ketua DPRD Asahan (Kerangsatu.com)

Kerangsatu.com-Kisaran. Pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Asahan Tanjungbalai (Astab) menyatakan siap berkolaborasi dengan DPRD Asahan dan pemerintah.

Hal ini disampaikan Ketua SMSI Astab, Indra Sikoembang saat bersilaturahmi dengan Ketua DPRD Asahan, Efi Irwansyah Pane diruang kerjanya. " Kita SMSI yang merupakan pemilik media on-line siap berkolaborasi dan bekerjasama dengan DPRD dan pemerintah," kata Indra, Selasa (25/02/2025).

Indra bersama pengurus juga menjelaskan beberapa program kerja SMSI, diantaranya adalah tentang menciptakan perusahaan pers yang sehat, peningkatan kwalitas wartawan, kesejahteraan wartawan dan lainnya.

Selain itu, mantan Ketua PWI Asahan 2 periode ini juga menjelaskan tentang keberadaan SMSI di Indonesia hingga ke daerah. " Dalam waktu dekat SMSI akan berulang tahun pada bulan Maret. Tentunya seluruh pengurus SMSI se- Indonesia akan merayakannya," ungkap Indra.

Sementara itu, Ketua DPRD Asahan H. Efi Irwansyah Pane mengapresiasi dan menyatakan siap mendukung program SMSI Asahan untuk Kabupaten Asahan yang lebih baik lagi. 

“Saya mengapresiasi adanya pengurus SMSI Kabupaten Asahan, semoga dengan adanya kepengurusan SMSI ini bisa berkolaborasi dengan pemerintah sehingga visi dan misi bisa terwujud, "ucap politisi partai Golkar Asahan.

Diakhiri pertemuan, pengurus SMSI memberikan kelender SMSI tahun 2025 kepada ketua DPRD Asahan.

Reporter : S Marpaung 

Editor: Indra 

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال