Empat Jabatan di Pemkab Asahan akan Direbut 17 ASN

Para ASN di lingkungan Pemkab Asahan saat mengikuti assesmen untuk mengisi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (Kerangsatu.com/Kominfo Asahan)

Kerangsatu.com-Kisaran. 17 Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan akan merebut 4 posisi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama.

Jabatan yang akan direbut yakni Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah, dan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Asahan.

Dari 17 yang mengikuti tes asesmen pemetaan atau Penilaian Kompetensi Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama diantaranya 3 orang jabatan pimpinan tinggi pratama, 3 kepala bagian Setdakab Asahan, 4 Camat, 3 Sekretaris Dinas, 1 Inspektur Pembantu, 1 Kepala Bidang, 1 Fungsional Madya dan 1 Aparatur Sipil Negara (ASN) dari Pemkab Deli Serdang. 

Tes asesmen tersebut dibuka oleh Asisten Administrasi Umum, Drs. Muhili Lubis dan dihadiri oleh asesor Kantor Regional VI BKN Medan di aula Melati Pemkab Asahan, Kamis (17/04/2025). "Kita memerlukan sosok pemimpin birokrasi yang visioner, adaptif, dan mampu mengambil keputusan yang tepat, makanya kita gelar asemen ini," ucap Muhili.

Muhili juga menekankan bahwa jabatan bukanlah hadiah atau penghargaan semata, tetapi tanggung jawab yang harus diemban dengan penuh dedikasi, loyalitas, dan akuntabilitas. "Tantangan Pemerintah kedepan semakin kompleks, sehingga kita memerlukan pemimpin birokrasi yang visioner dan berintegritas dalam menghadapi dinamika sosial, ekonomi, dan teknologi yang berkembang sangat cepat," paparnya.

Sementara itu, Faisal SH, selaku Pelaksana Tugas BKPSDM Kabupaten Asahan, menyampaikan maksud pelaksanaan kegiatan ini adalah sebagai pedoman bagi Panitia Seleksi Terbuka Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama dalam melakukan penilaian kepada peserta seleksi. "Tujuannya adalah terselenggaranya pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama melalui seleksi terbuka dan kompetitif di Lingkungan Pemkab Asahan," ujarnya.

Reporter: S Marpaung 

Editor: Indra Sikoembang 

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال